28 September 2019
5 Lokasi Map PUBG Ini Ternyata Terinspirasi Dari Dunia Nyata, Lho!
Game bergenre Battle Royale besutan Bluehole, PUBG, saat ini sedang gencar melakukan peningkatan gameplay. Hal ini terus mereka lakukan untuk menarik lebih banyak pemain dan membuat game PUBG semakin keren. Terlihat dari empat lokasi map PUBG yang saat ini ada yaitu Erangle, Miramar, Sanhok, dan Vikendi.
Ngomongin soal peta di PUBG, tahu nggak sih, kalau ternyata semua lokasi map PUBG terinspirasi dari tempat nyata? Kalau nggak percaya, coba deh simak satu per satu dan cocokan dengan yang ada dalam gamenya.
Sosnovka Military Base (Erangel) – Duga, Rusia
Pemain PUBG pastinya udah nggak asing lagi dengan salah satu tempat drop paling ikonik satu ini. Sekelas dengan Pochinki dan Georgopol, Sosnovka Military Base atau biasa disebut MilBase ini memiliki tingkat loot yang tinggi.
Nah, dan tahu nggak, sih, gamer? Sosnovka Military Base itu ternyata terinspirasi dari sebuah stasiun radar di Duga, Rusia yang digunakan pada 1976 dan berhenti beroperasi pada 1989 silam.
Dalam map Erangle, pastinya kamu tahu kan kalau tempat yang memiliki banyak kontainer dan gudang hanya ada dua tempat, Georgopol dan Novorepnoye. Di antara kedua itu, banyak orang yang lebih memilih Georgopol, karena selain tingkat loot-nya tinggi, posisinya pun cukup bagus. Kalau di dunia nyata, Georgopol ternyata terinspirasi dari terminal peti kemas di kawasan Kaligrad, Rusia.
The Cave (Sanhok) – Phraya Nakhon Cave, Thailand
Dari Erangle, mari kita pindah ke lokasi map PUBG yang mengambil latar Asia Tenggara, yaitu Sanhok. Buat yang sering main di Sanhok pastinya sudah nggak asing dengan lokasi yang satu ini. Meskipun Cave tergolong jarang dipilih sebagai tempat drop, tapi tingkat loot di tempat ini nggak buruk, loh.
Dan ternyata, Bluehole membuat Cave di Sanhok terinspirasi dari sebuah gua di Thailand yang bernama Phraya Nakhon Cave. Gua ini berada di kawasan Taman Nasional Khao Sam Roi Yot. Coba kamu lihat nih fotonya, pasti jadi ingat kan seberapa sering kamu jatuh dari atas lubang Cave?
Baca juga: Di Balik Suksesnya Game Online PUBG yang Lagi Hype
Ruins (Sanhok) – Mrauk U Ruin, Myanmar
Masih di Sanhok, siapa yang suka turun di Ruins? Ruins memang kerap menjadi lokasi drop favorit untuk yang bermain squad. Selain loot-nya bagus, tempatnya pun sangat pas untuk menjadi medan perang. Ruins di Sanhok ternyata terinspirasi dari kuil kuno di Myanmar bernama Mrauk U dan berlokasi di Rakhine, Myanmar.
Castle (Vikendi) – Istana Traikai, Lituania
Last but not least, kita pindah ke map paling baru di PUBG, Vikendi. Dalam map ini, pasti kamu tahu akan keberadaan Castle, ‘kan? Yap, meskipun Castle tempatnya besar, namun jarang pemain yang ingin turun di sana.
Semuanya punya alasan yang sama: Pusing nge-loot-nya, karena tempatnya seperti labirin. Castle di Vikendi rupanya terinspirasi dari sebuah kastil atau istana di Trakai, Lituania. Berbeda dari Castle Vikendi, istana di Trakai ini nggak diselimuti salju. Tempat ini juga menjadi tujuan utama para wisatawan yang berkunjung ke Lituania.
Nah, itu dia lima lokasi map PUBG yang ternyata terinspirasi dari dunia nyata. Kalau Acer sih sukanya main di map Miramar dan turun di Pecado. Kalau kamu sendiri biasanya turun di mana nih?