24 Maret 2016

Harga Android Acer 2016 | Tablet Cantik, Iconia Talk 7 (B1-723)

Selama ini, mungkin spAcer disibukkan dengan pekerjaan yang memaksa kamu untuk bisa multitasking antara urusan pribadi maupun urusan pekerjaan. Akibatnya, kamu terpaksa memiliki beberapa gadget yang digunakan secara bergantian untuk memastikan seluruh pekerjaan dan urusan pribadi ter-handle dengan baik.

Seperti yang spAcer tahu, fungsi utama dari handphone adalah untuk berkomunikasi, sedangkan fungsi utama tablet adalah sebagai laptop portable yang bisa digunakan untuk menyelesaikan pekerjaan dan menikmati hiburan di mana pun dan kapan pun. Dengan ukuran tak terlampau besar, gampang dibawa serta enteng, spAcer bisa menikmati kedua fungsi tersebut dalam Iconia Talk 7 (B1-723)! Yuk, simak ulasan Acerid mengenai  keunggulan two in one tablet dan handphone ini!

Perangkat yang Elegan dan Multifungsi

harga android Acer 2016


Kesan pertama saat melihat tablet ini adalah tampilannya yang elegan dan prestige. Hal ini terlihat dari sentuhan mewah pada desain cover belakangnya yang tampak berbeda dari kebanyakan tablet di pasaran. Iconia Talk 7 (B1-723) terkesan sangat modern karena memiliki kombinasi pola dan warna emasnya yang sangat chic. Tak hanya itu, layarnya yang seluas 7 inci telah dibalut teknologi IPS (In Plane Switching) mampu memberikan hasil sudut pandang maksimal. Jadi, ketika dipandang atau dilihat dari sudut yang tidak biasa, tampilan layar akan tetap enak dipandang sebaik saat dipandang dari sudut normal.

Cantik di luar, Iconia Talk 7 (B1-723) juga puas digunakan untuk multitasking! Soal performa, prosesor Quad-core 1.3 GHz dan RAM 1GB siap memberikan kenyamanan untuk aktivitas sehari-sehari, seperti browsing, streaming hingga voice calling di mana saja dan kapan saja. SpAcer tak akan menemukan lag meski Iconia Talk 7-mu diajak berlari kencang untuk cek pekerjaan kantor di rumah, update sosial media di kala menunggu angkutan umum atau bahkan main game favoritmu di saat terjebak macet.

Tablet Android Dual SIM

harga android Acer 2016


Iconia Talk 7 (B1-723) tak akan membiarkan spAcer kehilangan momen berharga dengan orang-orang kesayanganmu. Memiliki fitur dual SIM, tablet besutan Acer ini mendukung dual micro SIM slot, serta sinyal 3G untuk kemudahan berkomunikasi. Video calling menggunakan tablet Android ini di jamin pasti lebih puas! Apalah artinya jarak, jika spAcer punya Iconia Talk 7 (B1-723) sebagai pengobat rindu!

Agar lebih nyaman, Iconia Talk 7 (B1-723) juga telah telah disempurnakan dengan dual camera. Kamera dengan resolusi yang cukup besar untuk ukuran tablet, yaitu 5MP Autofocus untuk rear camera dan 2MP untuk front camera, akan membantu spAcer mengabadikan setiap momen. Mau selfie, merekam video ataupun video call, tinggal buka tablet Acer-mu saja!

Nilai plus lainnya, Iconia Talk 7 (B1-723) juga dilengkapi GPS built-in dan juga fitur GPS Glonass. Dengan memanfaatkan Glonass dan koneksi 3G, tablet Acer ini bisa diandalkan untuk menunjukkan lokasi spAcer dengan lebih akurat dibandingkan gadget yang hanya memiliki fitur GPS saja. Dengan begini, memesan ojek atau taksi online tentu akan lebih cepat tanpa harus menunggu searching lokasi yang lama. Share lokasi janjian melalui aplikasi chatting dengan teman juga akan terasa lebih mudah, kan?

Storage Penyimpanan Besar

harga android Acer 2016


Memiliki internal memori 16GB plus MicroSD slot up to 128 GB, Tablet Iconia Talk 7 (B1-723) cocok bagi spAcer yang suka koleksi beraneka ragam aplikasi, game hingga musik dan film. Serunya lagi, tablet canggih ini sudah dilengkapi aplikasi Acer System Doctor yang akan mengosongkan memori dari aplikasi-aplikasi yang tidak terpakai. Pas banget nih buat spAcer yang sering men-download aplikasi, namun ujung-ujungnya hanya membuat kapasitas memori internal penuh. Say bye-bye to lelet! Karena itu, kamu pun tak perlu khawatir androidmu cepat panas. Acerid juga bagi-bagi tips agar android tak cepat panas lho!

Yap, Iconia Talk 7 (B1-732) memang bisa diandalkan dan cocok untuk siapa saja!  Ini optional accessories & ngga masuk ke Indo

Aman dari Pencurian

harga android Acer 2016


Kesel banget nggak sih kalau gadget kesayangan harus beralih ke tangan orang yang tidak bertanggung jawab? Jawabannya pasti iya! Nah, Iconia Talk 7 (B1-723) dilengkapi fitur yang akan membuat para pencuri tidak berkutik. Device protection-nya akan menjaga tablet dengan akun Google pribadi milikmu yang sudah terdaftar di perangkat tersebut. So, meski pencuri berusaha untuk membobol gadget dengan me-reset data ke pengaturan awal pabrik, tetap saja gadget-mu tidak akan berfungsi sebelum kamu memasukkan data akun Google yang sesuai. Yah, meskipun tetap harus merelakan gadget kesayangan raib, setidaknya kita bisa membuat mereka jera, bukan?

Dengan spek yang sangat lengkap, spAcer bisa miliki Acer Iconia Talk 7 (B1-723) dengan harga yang cukup murah dijajaran kelasnya, harga android Acer 2016 bisa kamu dapatkan dengan angka Rp 3 jutaan saja! Harga ini worth it banget untuk two in one mode handphone dan tablet ini. So, there’s no reason untuk tidak membeli tablet Iconia Talk 7 (B1-723) yang super canggih ini ya, spAcer!

Spesifikasi Iconia Talk 7 B1-723















































Operating SystemAndroidTM 5.1 Lollipop
Display7”, 1024 x 600, IPS multi-touch
ProcessorMTK MT8321 Quad-core 1.3 GHz
Input & Output

●     Dual micro SIM slot

●     microSD card up to 128 GB

●     Micro USB 2.0, supports OTG

●     3.5 mm audio jack
Memory1GB RAM
Storage16GB
Dimensions & Weight

●     Dimensions: 190  x 108  x 9.65 mm

●     Weight: 280 g
Audio

●     Built-in mono speaker

●     Built-in microphone
Power & Battery●     Non-removable Li-ion 3380 mAh
Camera

●     Rear: 5MP AF

●     Front: 2MP FF
Wireless & Networking

●     3G connection

●     802.11b/g/n Wireless LAN

●     Bluetooth® 4.0

●     GPS

Bagikan Artikel

Artikel Lainnya