28 Agustus 2019

5 Alasan Devil May Cry 5 Asyik Dimainkan dengan Predator Triton Series


Kalau gamer pasti sudah nggak asing lagi dengan game bergenre hack n slash besutan Capcom,  Devil May Cry. Franchise satu ini bisa dibilang selalu sukses setiap kali keluar seri terbaru.  Seri paling terbaru, Devil May Cry 5, dikabarkan  terjual sebanyak 2 juta kopi lintas platform. Kesuksesan ini  bukan hal yang mengagetkan karena Devil May Cry 5 memiliki visual grafis dan cerita yang ciamik.  Untuk memainkan game ini tentu saja kamu membutuhkan perangkat seperti Predator Triton Series.


Berikut ini bakal dijabarin sederet alasan Devil May Cry 5 lebih asyik dimainkan dengan Predator Triton Series. Yuk, langsung aja simak!


Prosesor kelas atas yang siap bertempur


Untuk menemani Dante, karakter Devil May Cry 5, bertarung melawan sejumlah monster, kamu perlu sebuah perangkat yang mempunyai kekuatan sebesar Dante. Kekuatan tersebut bisa kamu dapat lewat Predator Triton 500. 


Kenapa? Soalnya laptop gaming ini udah dilengkapi dengan Intel Core i7-8750H dan Triton 900 yang dipersenjatai Intel Core i7-9750H. Kedua prosesor ini mampu menebas segala lag dan gangguan yang ada dengan kekuatan yang terpendam di dalamnya yang mencapai 4.50Ghz. 


Kartu grafis teranyar untuk grafik terbaik


Seperti yang Acer katakan sebelumnya, salah satu aspek yang membuat Devil May Cry digemari banyak gamer adalah grafis yang ciamik. Oleh karena itu, kamu nggak bisa menggunakan kartu grafis sembarangan. Kalau ingin mendapatkan pengalaman terbaik, tentu aja kamu butuh kartu grafis teranyar NVIDIA!


Seperti Predator Triton Series yang sudah menggunakan NVIDIA GeForce RTX 2080 dengan GDDR6 8GB. Selain bisa menampilkan visual yang tajam, berkat hadirnya kartu grafis ini Predator Triton Series juga bisa membuat Devil May Cry 5 berjalan dengan halus berkat adanya teknologi Ray Tracing.


Pengalaman bermain yang lebih immersif


Kurang asyik rasanya jika udah pakai kartu grafis teranyar, tapi monitor yang digunakan biasa saja. Maka dari itu, Acer menyematkan layar seluas 15.6 inci dengan panel IPS beresolusi Full HD, serta refresh rate sebesar 144Hz dan response time 3ms pada Predator Triton 500. Dengan semua itu, maka dijamin kamu akan merasakan pengalaman gaming yang lebih nyata. 


Predator Triton Series


Belum puas dengan resolusi Full HD? Tenang saja, Predator Triton 900 memiliki monitor UHD 4K (400 nits) yang membentang seluas 17.3 inci. Selain itu, monitor ini juga sudah mendukung multi-touch dan G-Sync.


Baca juga: Triton 900, Laptop Gaming dengan Jeroan Cadas


Semuanya serba cepat


SpAcer udah tahu belum bahwa SSD itu punya peran penting banget dalam dunia gaming? Salah satu peran pentingnya adalah membuat pemuatan menjadi lebih cepat. Nah, kalau kamu ingin merasakan bermain Devil May Cry 5 dengan waktu memuat yang sebentar, artinya kamu butuh Predator Triton Series. 


Soalnya, kedua laptop Predator Triton Series udah tertanam SSD 256GB, 2d NVMe, RAID 0 yang nggak hanya satu, melainkan dua buah. Dijamin semuanya jadi serba ngebut, deh!


Main lebih lama


Karena Acer sudah pernah memainkan Devil May Cry 5 dan merasakan gimana serunya bermain game ini. Acer menyarankan untuk kamu bisa memakai perangkat dengan sistem pendingin terbaik. Predator Triton Series sendiri menggunakan kipas AeroBlade 3D Fans generasi ke-4 dengan ketipisan 0.1mm. 


Predator Triton Series


Baca juga: Triton 500, Laptop Tipis dan Ringan untuk Gaming Kelas Hardcore


Aeroblade 3D generasi ke-4 bisa membuat sebuah perangkat memiliki aliran udara 45% lebih baik dibanding dengan laptop gaming lainnya. Selain itu, kipas ini memiliki fitur Coolboost yang akan menambah kesempurnaan pendingan pada Predator seri ini. Jadi kamu bisa bermain lebih lama tanpa khawatir perangkat kamu overheat.


Itulah alasan kenapa game Devil May Cry 5 lebih asyik jika dimainkan dengan laptop gaming Predator Triton Series. Jadi, tunggu apalagi, spAcer? Jangan sampai ketinggalan untuk bawa pulang Predator Triton Series dan rasakan pengalaman bermain game-nya sendiri!


Bagikan Artikel

Artikel Lainnya