12 Februari 2019
Laptop Swift 3 (SF315-41) AMD Ryzen Series, Ringan dengan Performa Menakjubkan!
Perkembangang dunia digital yang begitu dinamis telah mempengaruhi dan mengubah gaya hidup spAcer. Bila dulu aktivitas kerja harus dilakukan di kantor, sekarang kamu bisa bekerja secara remote dari mana saja. Nah, disadari atau tidak, pergeseran gaya hidup ini kemudian membuat kehadiran laptop tipis dan ringan dengan kinerja yang kencang selalu dicari.Acer terus berinovasi untuk menghadirkan perangkat yang dibutuhkan spAcer. Inovasi terbaru. Oleh karena itu, Acer ditunjukkan dengan dirilisnya Acer Swift 3 (SF315-41) AMD Ryzen Series. Swift 3 seri terbaru ini memanfaatkan keunggulan prosesor AMD Ryzen generasi kedua, sehingga sanggup menawarkan kualitas terbaik untuk mengakomodasi kebutuhan kerja maupun hiburan. Aktivitas mobile jadi nyaman karena laptop ini tipis dan ringan.Performa menakjubkan dengan prosesor AMD RyzenAcer Swift 3 (SF315-41) menawarkan kemampuan di atas laptop lain di kelasnya. Hal ini berkat kehadiran dua varian prosesor terbaru dari AMD generasi kedua, yaitu Ryzen 5 2500U dan Ryzen 7 2700U yang disertai dengan Extended Frequency Range (mXFR). Terbukti dari pengujian di aplikasi Cinebench R15, Acer Swift 3 berhasil mencatatkan nilai 615 atau naik sekitar 200% dari teknologi sebelumnya! Wow!Maka itu, spAcer tak perlu khawatir soal performanya. Laptop ini juga sudah dikombinasikan dengan RAM 8GB DDR4 untuk membuat game atau aplikasi berat dapat berjalan lancar dan mulus di saat bersamaan. Bahkan, Acer Swift 3 sudah dibekali pilihan penyimpanan ganda, termasuk HDD dan SSD, untuk memberikan akses data berkecepatan tinggi dan kapasitas penyimpanan yang besar.
Notebook 15 inci dengan desain yang stylishKalau spesifikasi laptop sudah oke, tentu kerja di mana saja jadi nyaman, donk? Oleh karena itu, supaya laptop kian menunjang untuk dibawa ke mana-mana, laptop ini sudah dirancang dengan bodi tipis dan ringan di kelasnya.Yang paling menarik, Swift 3 seri AMD Ryzen ini sudah tampil stylish, lho. Kamu bisa perhatikan adanya simetris dan lekukan bulat sempurna di tiap sudutnya, ditambah balutan bahan metal, memberikan kesan kokoh sekaligus membuat penampilan kamu lebih gaya. Dengan demikian, pantaslah bila laptop dengan layar 15 ini cocok menemani spAcer yang memiliki mobilitas padat plus terlihat keren!Kerja produktif tanpa khawatir lowbatSalah satu masalah yang sering menjadi kendala saat kerja mobile adalah susahnya mencari stop kontak untuk charging laptop. Tapi kalau kamu bekerja dengan Swift 3, hal ini bukan masalah berarti lagi, deh, spAcer.Selain bekal performa laptop kencang, teknologi AMD Ryzen di dalamnya juga dapat menghemat konsumsi daya hingga 50%. Ini jelas bisa sangat menguntungkan kamu untuk beraktivitas sepanjang hari, karena laptop mampu dipakai terus-menerus tanpa henti hingga 10 jam. Makanya, Swift 3 cocok banget dijadikan partner kerja kamu.
Aman dan produktif dengan teknologi sidik jari dan keyboardUntuk mendukung gaya hidup mobile, Swift 3 sudah dilengkapi inovasi baru berupa teknologi Fingerprint Scanner Touch untuk mengakses laptop. Cukup letakkan jarimu di atas area scanner touch, maka spAcer bisa log in laptop dengan cepat dan mudah. Teknologi canggih ini menjadikan laptop lebih terlindungi, sebab cuma sidik jari kamu saja yang menjadi ‘kunci’ untuk masuk ke perangkat.Menariknya lagi, Swift 3 juga hadir dengan backlit keyboard. Keyboard ini sangat bermanfaat saat spAcer harus mengetik di tempat yang minim cahaya seperti kafe atau coffee shop. Bahkan, backlit keyboard Swift 3 dapat diatur dengan 3 tingkat kecerahan sesuai keinginanmu. Makanya, Swift 3 memaksimalkan kenyamanan kamu saat harus bekerja dari mana saja.WLAN MU-MIMO yang bikin download makin cepatPasti pengguna millennial seperti spAcer butuh koneksi cepat untuk kerja serba cepat, kan? Makannya Swift 3 memasang teknologi koneksi WiFi Dual Band WLAN AC 2x2 MU-MIMO. Teknologi ini memungkinkan laptop memiliki performa WiFi hingga 5 kali lebih cepat dibandingkan laptop lainnya. Alhasil, kamu bia download film beresolusi HD, video call dengan teman kerja atau keluarga, atau mau streaming pertandingan olahraga tanpa buffering. Nggak bikin bete, deh!Beragam fitur pendukung yang lengkapBodi boleh saja tipis, tapi Swift 3 sudah memiliki port yang lengkap dan banyak untuk urusan konektivitas. Layaknya laptop high-end, Swift 3 bisa digunakan untuk charging ponsel kamu meski laptop dalam keadaan off. Ini berkat port USB 3.0 dengan fitur power-off USB Charging yang berfungsi seperti powerbank sehingga dapat digunakan kapan saja.Selain itu, Swift 3 juga sudah mendukung interface modern seperti USB Type C port 3.1 yang multifungsi. Berkat USB Type C port 3.1, kamu bisa mengisi daya baterai laptop, melakukan transfer data cepat hingga 5Gbps, dan bisa digunakan sebagai port display.So, do you feel excited with Swift 3 AMD Ryzen Series? Kalau karakteristik laptop ini sudah cocok sesuai kebutuhanmu, segera serbu barangnya!Spesifikasi Swift 3 (SF314-52G) AMD Ryzen Series
Baca juga: Inilah Alasan Kenapa Laptop AMD Ryzen Murah Berkualitas


CPU | AMD RYZEN™ 5 2500U Quad-core Processor (up to 2 MB L2 cache, up to 3.6 GHz) | AMD RYZEN™ 7 2700U Quad-core Processor (up to 2 MB L2 cache, up to 3.8 GHz) |
OS | Linux | Linux |
LCD | 15.6" IPS Full HD 1920 x 1080 with Corning® Gorilla® Glass, Wide viewing angle up to 170 degrees | 14.0" IPS Full HD 1920 x 1080 with Corning® Gorilla® Glass, Wide viewing angle up to 170 Degrees |
Memory | 8GB DDR4 | 8GB DDR4 |
Hardisk | 1TB HDD | 1TB HDD + 128GB SSD |
Graphic | Radeon™ Vega 8 Graphics | Radeon™ Vega 10 Graphics |
Webcam | Super high dynamic range imaging (SHDR) | Super high dynamic range imaging (SHDR) |
Port | HDMI® port with HDCP support | HDMI® port with HDCP support |
USB |
|
|
Bluetooth | BT 4.1 | BT 4.1 |
WiFi | WLAN: 802.11a/b/g/n/ac wireless LAN | WLAN: 802.11a/b/g/n/ac wireless LAN |
Media Reader | SD™ Card reader | SD™ Card reader |
Audio |
|
|
Battery | Up to 10 hours | Up to 10 hours |
Dimension | 370.5 (W) x 255 (D) x 18.9 (H) mm | 370.5 (W) x 255 (D) x 18.9 (H) mm |
Weight | 2,1kg | 2,1kg |
Highlights |
|
|