7 Juni 2021
5 Solusi Acer For Education untuk Mendukung Pendidikan Indonesia
Acer for Education adalah solusi terintegrasi dan komprehensif dalam mendukung transformasi digital edukasi di Indonesia. Inovasi dari Acer ini menawarkan rangkaian produk teknologi terdepan, baik dalam bentuk hardware maupun software. Selain itu, ada solusi ekosistem lengkap yang mendukung terjadinya kolaborasi dengan dunia pendidikan.
Acer for Education hadir untuk mendukung ekosistem pembelajaran digital di Indonesia melalui berbagai solusi yang bisa dilakukan kapan pun dan di mana pun. Turut memberikan beragam fitur yang dihadirkan untuk guru, murid, dan orang tua agar mendapatkan kesetaraan kualitas, serta dapat beradaptasi dengan nyaman menghadapi transformasi teknologi di dunia pendidikan.
Apa saja solusi yang ditawarkan Acer for Education untuk dukung edukasi di Indonesia? Simak lebih lanjut melalui artikel ini.
Program Acer for Education
Acer for Education memberikan berbagai solusi pembelajaran. Berikut adalah beberapa bukti bahwa program ini memberikan manfaat bagi guru dan murid:
- Produk dan solusi lengkap untuk mendukung sekolah dalam melakukan pembelajaran secara tatap muka atau daring. Acer juga menawarkan aplikasi Learning Management System (LMS) yang dapat diakses melalui portal Jelajah Ilmu secara gratis.
- Memiliki berbagai produk yang dapat diandalkan dan tangguh military-grade dengan penghargaan ICSA dan Top Brand untuk murid yang aktif. Semua produk dilengkapi dukungan purna jual untuk kelancaran proses belajar mengajar.
- Mitra sekolah yang terpercaya dan teruji dengan pengalaman melakukan deploy perangkat ke ribuan sekolah. Melalui kompetensi tersebut, Acer telah menjadi salah satu yang terdepan dalam dunia pendidikan Indonesia.
- Peluang kolaborasi dengan berbagai sekolah, antara lain untuk co-marketing untuk publikasi, pelatihan & sertifikasi guru, hingga dukungan dalam pengembangan Smart Classroom.
Anda bisa mendapatkan informasi detail pada website acerforeducation.id mengenai paket lengkap yang ditawarkan Acer for Education.
Baca Juga: 4 Perangkat Pendukung Belajar, Solusi dari Acer untuk Edukasi
Seminar Webinar Edukasi
Dalam mendukung ekosistem pembelajaran digital, Acer juga memiliki program seminar webinar edukasi bertajuk #AcerWebinarSeries. Program yang dilaksanakan online ini merupakan salah satu bentuk kontribusi Acer dalam dunia pendidikan. Tujuannya agar para guru dan orang tua bisa menambah wawasan meski di rumah saja.
Seminar webinar edukasi diselenggarakan oleh Acer Indonesia yang menghadirkan narasumber dari praktisi pendidikan, Kementerian Pendidikan, hingga komunitas guru. Topik yang dibahas juga beragam, meliputi komunikasi, hubungan, strategi, dan inovasi dalam dunia pendidikan digital.
Produk Acer for Education
Acer for Education juga hadir untuk menjadi jembatan hubungan antara teknologi dan manusia, melalui perangkat keras, perangkat lunak, dan ekosistem pendidikan. Tujuannya agar transformasi digital pendidikan menjadi lebih mudah dan dapat diakses oleh semua orang. Berikut beberapa perangkat belajar dari Acer yang mendukung pembelajaran makin efektif:
- Acer Chromebook
Acer Chromebook dibekali sistem operasi Chrome OS yang ringan dan tangguh, serta beberapa aplikasi siap pakai. Sebagai perangkat terbaik bidang pendidikan, laptop ini memiliki performa mengagumkan. Berbagai fitur yang dihadirkan juga memberikan kesempatan kolaborasi guru dan murid serta pengalaman belajar yang inovatif, efektif, dan modern.
Pada beberapa lini Chromebook, seperti Acer Chromebook C722, Acer Chromebook C933, Acer Chromebook C871, dan Acer Chromebook R752TN, dibekali berbagai fitur andalan. Menghadirkan performa responsif dan grafis yang mumpuni, desain yang kokoh dan tahan banting, baterai yang tahan hingga 12 jam, serta Acer ComfyView untuk mengurangi risiko ketegangan mata.
- Acer Extensa 15
Laptop Acer Extensa X215 Celeron didesain untuk Anda yang membutuhkan daya komputasi dan fungsional sehari-hari. Sangat cocok untuk guru, administrator, atau pemangku kepentingan sekolah baik dalam mengajar atau menyusun rencana mata pelajaran.
Keunggulan laptop ini antara lain, memberi kenyamanan berkat ultra-slim design yang membuatnya cukup ringan bagi Anda yang dituntut kerja multitasking di mana saja dengan masa pakai baterai hingga 9 jam. Pada daya kerjanya sudah dibekali grafis AMD RadeonTM Graphics dan ComfyView yang memberikan pengalaman visual jernih dan aman. Selain itu, didukung pula berbagai fitur untuk kegiatan kelas daring yang lebih interaktif dan nyaman.
- Acer Travelmate
Perangkat lini TravelMate memiliki berbagai spesifikasi yang cocok dijadikan pendamping belajar. Didesain super tangguh, perangkat ini ideal digunakan guru dan murid yang aktif melakukan berbagai aktivitas di sekolah maupun luar sekolah.
Lini Acer Travelmate P214 Core i3 Series dan Acer Travelmate P214 Core i5 Series memiliki beberapa keunggulan, yaitu tahan banting, nyaman berkat daya tahan baterai yang relatif lama, fitur konektivitas yang lengkap, dan keamanan yang andal.
- Acer Projector
Acer juga memenuhi kebutuhan pendidikan digital, yakni penggunaan proyektor sebagai alat bantu kegiatan belajar mengajar. Melalui Acer Projector XGA ShortThrow-S1286H dan Acer Projector XGA-EV-X70H, keduanya bisa jadi pilihan guru untuk menghadirkan proses belajar mengajar di layar yang lebih lebar.
Berbagai keunggulan dari dua lini produk, seperti tidak ada suara bising kipas dan dilengkapi port HDMI dan USB (Mini B) untuk presentasi yang lebih efisien. Keduanya memiliki tingkat kecerahan dan kontras yang tinggi, serta sama-sama ideal untuk kegiatan belajar-mengajar.
Hadirnya keempat perangkat belajar ini membantu para pelaku pendidikan, mulai dari guru, murid, sekolah, hingga orang tua untuk bersama-sama menjalankan proses pembelajaran dengan standar kualitas yang lebih baik.
Baca Juga: Mengenal Chromebook Acer, Perangkat Tepat untuk Pendidikan
LMS Jelajah Ilmu
LMS merupakan software yang digunakan untuk mendukung kegiatan belajar mengajar dalam program e-learning. LMS Jelajah Ilmu (jelajahilmu.com) ini menjadi salah satu bagian terpenting dari Acer for Education. Menggabungkan standar internasional dari mySecondTeacher, LMS ini terintegrasi dengan materi pembelajaran berbahasa Indonesia dan disesuaikan dengan kurikulum Indonesia.
LMS mySecondTeacher memiliki kualitas yang sudah terperpecaya karena sudah digunakan pada sekolah top yang tersebar di 12 negara dan mendapatkan penghargaan Top eLearning Company Award di Asia Pasifik.
Jelajah Ilmu disesuaikan untuk kebutuhan murid, guru, dan orang tua dalam proses transformasi pembelajaran era baru. Beragam manfaatnya, antara lain memfasilitasi kolaborasi yang mudah antara guru dan murid, memiliki fitur kuis atau tes online, integrasi data dan laporan, akses seluler, hingga menciptakan lingkungan belajar yang interaktif.
Komunitas Guru Guraru
Acer Indonesia berinisiatif untuk menyediakan wadah informasi untuk para guru melalui Guraru (Guru Era Baru). Komunitas yang telah diinisiasi 10 tahun lalu ini berupaya dalam meningkatkan literasi IT di kalangan guru-guru. Selain tempat berbagi ilmu teknologi dalam pendidikan, sekaligus menjadi wadah dalam meningkatkan kompetensi guru di bidang masing-masing.
Pada website Guraru, guru mendapatkan berbagai informasi yang berhubungan dengan pendidikan. Seperti permasalahan yang dihadapi guru, murid, sekolah, kurikulum, dan lainnya. Komunitas Guraru diisi oleh guru dari berbagai kalangan pendidik, praktisi pendidikan, psikolog, dan konsultan pendidikan.
Komunitas Guraru juga memiliki berbagai kegiatan yang tujuannya sebagai pengembangan diri untuk guru. Beberapa kegiatannya, seperti Acer Guraru Award, Workshop Pendidikan, Kompetisi Menulis, dan Webinar Edukasi.
Baca Juga: Manfaat Pentingnya Mengikuti Komunitas GuruSecara garis besar, Acer for Education memiliki beberapa manfaat, yakni menjadi solusi lengkap pendukung proses belajar-mengajar yang terintegrasi, serta lebih efektif dan efisien untuk pengadaan perangkat pembelajaran. Baik dalam bentuk hardware maupun software, komitmen Acer ini sudah berpengaruh besar terhadap pendidikan digital Tanah Air.