16 Oktober 2017

Swift 3 (SF314-52G), Notebook Penuh Gaya untuk Gaming dan Kerja

SpAcer mendambakan sebuah notebook dengan spesifikasi yang mumpuni, desain yang menarik hingga bodi yang ringkas? Jika kamu tipe orang yang aktif, Swift 3 (SF314-52G) layak kamu pertimbangkan. Apapun kebutuhanmu, notebook ini sudah dibekali dengan teknologi mumpuni untuk memberikan solusi tepat atas segala keperluan kerja maupun hiburanmu. Desainnya yang stylish dengan pilihan berbagai warna juga cocok untuk kamu yang berjiwa muda. Jika tak percaya, simak keunggulan yang ditawarkan Swift 3 (SF314-52G), notebook tipis dan ringan berikut ini!

Tenaga Tangguh untuk Multitasking Sehari-hari


laptop tipis dan ringan

Demi mendukung pekerjaan komputasi sehari-hari spAcer, Swift 3 (SF314-52G) telah dirancang dengan prosesor Intel Core i5 Generasi ke-8 dan RAM 8GB. Kombinasi teknologi ini akan membantu kamu untuk mengembangkan setiap kreativitas dan pekerjaan dengan sebaik mungkin. Selain itu, notebook ini pun sanggup membantu kamu dalam menjalankan berbagai aktivitas multitasking yang biasa kamu lakukan setiap hari.

Performa tangguh Swift 3 (SF314-52G) juga sangat terlihat saat diajak bermain game-game terkini. Misal, Deus Ex: Mankind DividedA Criminal Past dan Resident Evil 7 berhasil berjalan lancar di Swift 3 berkat grafik NVIDIA GeForce MX150. Kartu grafis ini mampu menghadirkan performa hingga 4 kali lebih tinggi dibandingkan perangkat dengan integrated graphics. Selain itu, NVIDIA GeForce MX150 juga dapat digunakan pada aplikasi foto 2,5 kali lebih cepat dan 4 kali lebih cepat saat digunakan untuk video editing dibandingkan perangkat dengan kartu grafis yang terpisah.

Baca juga: Aspire E5-476, Notebook Berdaya Tahan Baterai Tertinggi di Kelasnya

Tampilan Full HD dan Memiliki Teknologi Sidik Jari


Kamu bisa nonton acara Netflix, main game favorit atau editing foto liburan dengan kualitas layar yang bagus berkat layar 14 inci Full HD! Ukuran layar yang besar dan memiliki resolusi tinggi jauh lebih nyaman digunakan serta bisa mengakomodasi jarak pandang yang lebih lebar dibandingkan layar lebih kecil dengan resolusi sama. Apalagi ditambah teknologi IPS, Swift 3 (SF314-52G) mampu memberikan pengalaman lebih tinggi dalam menikmati konten visual.

Selain layar yang nyaman, kamu juga bisa menikmati rasa aman menggunakan Swift 3 (SF314-52G). notebook ini memiliki fingerprint scanner type touch yang akan melindungi notebook dan data di dalamnya dari orang-orang yang tidak memiliki akses. Selain itu, kamu juga bisa melakukan login lebih cepat, mudah, dan nyaman dibandingkan menggunakan harus login menggunakan password. Cocok sekali untuk yang suka praktis dan sering lupa dengan kata sandi yang panjang.

Baca juga: Acer Spin 5, Powerful Notebook with High Flexibility

Fitur Konektivitas Bisa Diandalkan




Untuk urusan konektivitas, Swift 3 (SF314-52G) menyematkan port yang cukup banyak. Sebut saja USB 3.0 yang mendukung fitur power-off USB charging sehingga memungkinkan kamu untuk melakukan charging smartphone. Tidak lupa Acer menyertakan USB 3.1 Type C yang multifungsi. Port USB ini mampu melakukan transfer data hingga 5Gbps atau 10 kali lipat lebih kencang dibanding USB 2.0, serta sudah kompatibel dengan gadget-gadget masa kini sehingga kamu tidak perlu mengganti atau menambah hardware ke depannya.

Keunggulan lain dari notebook tipis dan ringan ini adalah adanya fitur konektivitas Wi-Fi WLAN 802.11ac 2x2 MU-MIMO. Teknologi ini memungkinkan kamu menikmati performa konektivitas internet 5 kali lebih cepat dibandingkan kebanyakan notebook lainnya. Dengan begini, kamu bisa browsing apapun dengan cepat, melakukan video call dengan lancar, hingga menikmati film streaming dengan mulus.

Desain Mendukung Mobilitas Tinggi


Melalui desain simetris yang diusungnya, perangkat ini dibalut bahan metal dengan lekukan bulat sempurna di tiap sudutnya untuk memberikan kesan ringkas namun mewah. Terlebih Swift 3 (SF314-52G) menghadirkan tiga pilihan warna yang bisa dipilih sesuai keinginanmu, seperti sakura pink, sparkly silver, dan stellar blue. Selain itu, notebook ini memiliki ketebalan hanya 17,95 mm dan berat 1,6 kg yang tergolong nyaman dibawa ke mana-mana.

Tak hanya itu saja, Swift 3 (SF314-52G) ini telah dilengkapi dengan daya baterai yang lebih tahan lama. Bayangkan saja, kamu bisa menggunakan notebook ini hingga 10 jam lamanya hanya dengan sekali nge-charge! Swift 3 (SF314-52G) pun hadir dengan backlit pada keyboard yang sangat bermanfaat saat harus mengetik di tempat yang minim cahaya dan sangat membantu bagi spAcer yang sering bekerja sampai larut malam. Jadi, mau kerja nyaman di mana saja dan kapan saja bukan suatu masalah lagi dengan Swift 3 (SF314-52G)!

Dengan semua keunggulan yang dimilikinya, kamu masih lirik-lirik notebook lain? Ayo, pastikan kamu segera memiliki notebook tipis dan ringan ini untuk memuaskan kebutuhan kamu!


Spesifikasi notebook Tipis dan Ringan, Swift 3 (SF314-52G):











































































ProcessorIntel Core i5-8250U Intel Core i7-8550U
Operating SystemWindows 10Windows 10
RAM8GB 8GB
Graphics CardNVIDIA® GeForce® MX150NVIDIA® GeForce® MX150
Storage256GB SSD256GB SSD
LCD

14.0” IPS Full HD (1920 x 1080) Corning® Gorilla® Glass

Wide viewing angle up to 170 degrees


14.0” IPS Full HD (1920 x 1080) Corning® Gorilla® Glass

Wide viewing angle up to 170 degrees
Connectivity

WLAN: 802.11a/b/g/n/ac wireless LAN

1 x USB Type C

1 x USB 3.1 Gen.1 up to 5GBPS

2 x USB 3.0

USB Charging USB 2.0

Power Off USB Charging


WLAN: 802.11a/b/g/n/ac wireless LAN

1 x USB Type C

1 x USB 3.1 Gen.1 up to 5GBPS

2 x USB 3.0

USB Charging USB 2.0

Power Off USB Charging
MediaSD™ card readerSD™ card reader
Sound

Acer TrueHarmony

Two-built in Stereo Speakers


Acer TrueHarmony

Two-built in Stereo Speakers
BluetoothBT 4.0BT 4.0
Battery LifeUp to 10 hoursUp to 10 hours
Color

Sakura Pink

Sparkly Silver

Stellar Blue


Sakura Pink

Sparkly Silver

Stellar Blue
Feature Full-size backlit keyboardFull-size backlit keyboard
Weight1,6 kg1,6 kg


Baca juga: Notebook Acer Menjadi yang Pertama Menggunakan Prosesor Intel Generasi ke-8!

Bagikan Artikel

Artikel Lainnya