30 Desember 2020

Rewind 2020: Deretan Game PC Viral dengan Grafis Paling Ciamik!

Tahun 2020 adalah tahun yang buruk buat banyak hal, tetapi kelihatannya nggak buat game. Hardcore gamers pastinya setuju sama pendapat ini. Ada banyak banget game berkualitas baik dari segi storyline maupun grafis yang bikin karantina mandiri jadi nggak semengerikan yang dibayangkan banyak orang. Apakah game favoritmu adalah salah satunya? Ini dia list game viral 2020 yang nggak cuma sensasional tetapi dibangun dengan aspek visual yang ciamik.

Baca Juga: 5 Game Racing Terbaik dengan Grafis Seperti Dunia Nyata

Valorant

Lewat Valorant, Riot Games menawarkan adu tembak agen-agen khusus yang realistis. Player berperan sebagai agen dalam tim defenders maupun attackers dengan misi khusus untuk membunuh lawan dengan berbagai items yang udah disediakan. Pada dasarnya, gameplay Valorant sudah nggak asing lagi buat para gamers yang terbiasa bermain game FPS. Game ini bahkan disebut-sebut sebagai kombinasi antara Counter Strike dan Overwatch. Grafisnya cukup smooth dan modern, tetapi ringan sehingga nggak memerlukan laptop gaming dengan spesifikasi yang mewah. 

Fall Guys

Game dengan animasi imut ini menawarkan konsep minigames seperti Benteng Takeshi yang seru. Kamu bakal bertemu dengan puluhan pemain lain dan harus menyelesaikan misi-misi minigames untuk mendapatkan mahkota. Nuansa battle royale macam PUBG terasa banget di sini, tetapi uniknya, kamu harus mengalahkan lawan dengan taktik dan strategi, bukan senjata.

Perpaduan warna-warna yang ceria dan playful bikin kamu merasa betah buat berlama-lama bermain game ini. Bahkan, semakin sering kamu mengalami kekalahan, semakin dibuat penasaran karenanya.

Among Us

Kalau ada award untuk game paling viral 2020, mungkin Among Us bakal jadi pemenangnya. Ia seolah hadir di saat yang tepat saat banyak orang nggak bisa seenaknya bersosialisasi karena COVID-19.  Game multiplayer ini menawarkan konsep sosialisasi di luar angkasa, di mana pemain bakal bertemu dengan pemain random lainnya dan salah satunya adalah pengkhianat alias impostor. 

Di saat pemain lain bertujuan untuk menjaga kapal luar angkasa dari kerusakan, impostor harus menemukan segala cara untuk membuat kekacauan dan membuat pemain lain saling tuduh. Walaupun gameplay-nya mirip sama game media sosial Werewolf, tetapi desain dan pemilihan warnanya user-friendly dan nggak bikin mata sakit. Selain bisa dimainkan di smartphone, kamu juga bisa memainkannya di PC untuk fitur yang lebih variatif.

Baca Juga: Kenapa Predator Helios 300 Sangat Kompatibel Untuk Game Minecraft? Ini Dia Jawabannya

Phasmophobia

Ada rasa nggak nyaman ketika game ini mulai berjalan, tetapi inilah sensasi yang dicari dalam survival horror game Phasmophobia. Penuh dengan dominasi warna hitam dan merah yang muram dengan lorong-lorong gelap, kamu harus pergi ke tempat-tempat berhantu dan mendeteksi setiap jenis hantu di sana dengan berbagai peralatan ala ghostbuster.

Desain game ini nggak perlu diragukan lagi seremnya. Buat menambah level kepanikan pemain, Phasmophobia juga menghadirkan mode VR yang bikin kemunculan hantu tiba-tiba terasa nyata.

Genshin Impact

Game asal negeri tirai bambu ini mengajakmu buat masuk ke dalam dunia yang baru. Gaya visual di dalam permainan ini begitu nyata dan memanjakan mata. Namun, bukan hanya itu kelebihan dari Genshin Impact. Bisa dibilang game yang satu ini adalah perwujudan RPG yang sempurna. Negeri Treyvat terlihat nyata dengan adanya berbagai items dan tasks menarik, mulai dari memasak, mengalahkan naga, bertarung, sampai menemukan harta-harta tersembunyi lewat map.

Keindahan landscape di dalam Genshin Impact makin maksimal dengan desain karakter dan tempat yang begitu detail. Warna-warnanya bold dan begitu cantik. Walaupun sempet kena isu plagiat Legend of Zelda: Breath of the Wild hingga memicu unjuk rasa, Genshin Impact tetep worth it buat dimainkan.

Memainkan game-game dengan grafis terbaik seperti yang udah disebutkan di atas tentu membutuhkan laptop gaming kelas sultan dengan pengolahan grafis yang mumpuni. Predator Helios 300 RTX 2070 cocok buat berada di daftar teratasmu. Mengusung fitur ray tracing dan artificial intelligent, laptop gaming terbaik ini bakal memberikanmu pencahayaan dan pantulan gambar yang lebih nyata.

Inner_helios-300-5-Game-PC-dengan-Grafis-Paling-Ciamik-yang-Seru-Dimainkan-dengan-Laptop-Gaming-Terbaik-Predator-Helios-300

Bukan cuma unggul dalam grafis, NVIDIA GeForce RTX 2070 yang disematkan di dalamnya bisa membantumu untuk overclock cukup gunakan tombol turbo  aktifkan kenaikan performa GPU hingga 11,88%.

Nggak perlu lagi khawatir dengan masalah overheating karena laptop gaming terbaik ini dilengkapi dengan kipas 3D AeroBlade™ Generasi ke-4, sehingga performa dan daya tahan bisa stabil karena aliran udara yang 45% lebih baik. Masih ada banyak spesifikasi unggul lainnya yang bikin kamu makin yakin buat memiliki laptop yang satu ini.

Baca Juga: Beli Laptop Dan Desktop Predator Gaming Tertentu, Gratis Gaming Gears Terbaik!

Spesifikasi Predator Helios 300 RTX 2070

Display

Full HD 1920 x 1080 Real IPS Display, 300 nits, supporting 240Hz/144Hz, 3 ms Overdrive

Graphic

Overclockable NVIDIA® GeForce® RTXTM 2070 8GB of GDDR6

Overclockable NVIDIA® GeForce® RTXTM 2060 6GB of GDDR6 

Memory

8 GB RAM, upgradable up to 32 GB using two soDIMM modules

CPU

10th Gen Intel® Core™ i7-10750H processor (12 Mb Cache, up to 5.00Ghz)

Storage

512GB SSD, up to 1 TB, 2x M.2 NVMe, RAID 0 SSD, 

N/A HDD, Up to 2 TB HDD

OS

Windows 10 Home & Office Home Student 2019

Jangan ngaku hardcore gamer kalau belum merasakan canggihnya kekuatan grafis Predator Helios 300 RTX 2070! Device yang satu ini bakal bikin segala hal yang ada di dalam game terasa nyata. Segera dapatkan lewat Acer e-Store dan bersiaplah untuk benar-benar masuk ke dalam dunia game!

Bagikan Artikel

Artikel Lainnya