20 Februari 2015

Inilah yang Bikin Kamu Makin Gaul Saat Menggunakan Line Chat

Jenis Aplikasi apa Sih yang Biasanya Wajib Ada di Smartphone-mu?

 

Pasti aplikasi chat ya jawabannya. Ya, aplikasi chat memang menjadi salah satu aplikasi penting yang menunjang gaya hidup masyarakat modern. Bercengkrama bersama teman atau menghubungi klien bisnis bisa dilakukan melalui aplikasi chat.

jade


Fitur ekstra aplikasi chat Line


 

Menyebut aplikasi chat yang populer di Indonesia rasanya pasti tidak lengkap tanpa menyebut Line Chat, ya. Setelah berhasil menggeser dominasi BlackBerry Messenger di Indonesia, Line Chat sepertinya tidak pernah berhenti berinovasi demi menghadirkan fitur-fitur yang kreatif dan digemari para pengguna smartphone. Nah, hal-hal berikut ini bikin kamu makin gaul saat menggunakan aplikasi wajib Android  yang satu ini:

 

Voice Call dan Video Call

Pengguna Line Chat dari smartphone Android maupun sistem operasi lainnya bisa menikmati fasilitas Voice Call dan Video Call melalui Line Chat. Rupanya Line memahami betul fitur-fitur penting apa saja yang dibutuhkan oleh para penggunanya. Kini menggunakan Line Chat tidak hanya sebatas pada fitur chatting, tapi juga bisa digunakan untuk berkomunikasi secara audio visual.

 

Fitur Sticker yang Sangat Beragam

Ribuan sticker lucu dan unik juga menjadi salah satu kekuatan aplikasi ini. Hampir seluruh pengguna Line merasa sangat excited dengan fitur sticker yang beraneka ragam dan bisa dipilih sesuai dengan keinginan. Aktivitas chatting jadi terasa makin seru dan berwarna bila menggunakan sticker yang keren, dan sesuai dengan kepribadian si pengguna. Meskipun fitur sticker ini mayoritas harus diperoleh dengan cara membeli, hal ini tetap tidak mengurangi animo para pengguna Line Chat untuk mendapatkan sticker yang mereka sukai.

 

Chat Group

Ingin mengobrol dengan teman-teman sepermainan di Line Chat? Semua bisa diatur, karena kamu bisa membuat chat group dengan teman-temanmu di Line. Fitur Chat Group memungkinkan kamu mengobrol dan berbagi ragam konten dengan lebih dari 1 orang pengguna Line.

 

Mini Timeline

Pengguna Line Chat di Android bisa memanfaatkan fasilitas Mini Timeline untuk meng-update informasi terbaru, menyatakan suasana hati, atau sekedar mem-posting sticker unik. Fitur ini membuat Line Chat tidak sekedar berfungsi sebagai aplikasi chat, tapi juga berfungsi sebagai media sosial yang sifatnya lebih privasi.

 

Maksimalkan penggunaan Line Chat-mu dengan menggunakan berbagai produk Acer Liquid yang keren dan berkualitas. Harga Acer Liquid  yang terjangkau bisa membuat kamu lebih leluasa memilih jenis smartphone sesuai kebutuhan dan keinginan. Mau Liquid Jade, Liquid Z200, Liquid Z500 atau jenis Acer Liquid lainnya, semua cocok disandingkan dengan aplikasi Line Chat!

Bagikan Artikel

Artikel Lainnya