17 Februari 2023

Cara Kerja Kamera Infrared, Fungsi hingga Kelebihannya

Penggunaan kamera keamanan atau CCTV di suatu gedung, terutama gedung-gedung fasilitas umum, sudah bukan merupakan hal baru. Bahkan, saat ini, banyak juga orang yang memasang CCTV di rumah pribadi untuk meningkatkan keamanan dan pengawasan di rumah. Salah satu komponen penting yang ada pada CCTV adalah kamera inframerah (infrared). Apa yang dimaksud dengan kamera infrared?

Apa Itu Kamera Infrared?

Kamera infrared adalah perangkat yang dapat menangkap gambar atau video dalam spektrum infrared atau inframerah. Spektrum infrared merupakan spektrum yang berada di luar rentang cahaya yang nampak atau terlihat jelas oleh mata. Kamera inframerah dapat mendeteksi dan mengubah radiasi inframerah menjadi sinyal listrik, lalu diproses untuk membuat gambar atau video.

Fungsi Kamera Infrared

Fungsi kamera infrared adalah untuk menangkap gambar yang sulit tertangkap oleh kamera biasa. Kamera ini dapat diaplikasikan untuk berbagai fungsi, seperti pemetaan termal, keamanan, dan penglihatan malam (night vision) saat hanya terdapat minim cahaya atau tidak ada cahaya sama sekali. 

Contoh penggunaan kamera inframerah yang paling umum adalah pada CCTV. Kamera CCTV dapat menangkap gambar sekalipun dalam kondisi yang gelap tanpa cahaya. Kamera CCTV biasa digunakan sebagai kamera pengawas untuk menunjang sistem keamanan di rumah, gedung, atau ruangan tertentu.

manfaat kamera infrared

Selain pada CCTV, contoh penggunaan kamera inframerah lainnya yaitu pada kamera thermal. Kamera thermal berfungsi untuk menangkap gambar yang dapat memperlihatkan perbedaan suhu permukaan. Kamera ini dapat menerjemahkan energi panas menjadi cahaya tampak, sehingga gambar yang dihasilkan dapat menunjukkan perbedaan suhu tersebut melalui perbedaan warna. Biasanya, kamera ini digunakan untuk menganalisis suatu objek atau situasi tertentu.

Cara Kerja Kamera Inframerah

Cara kerja kamera infrared adalah dengan mendeteksi serta mengukur energi infrared pada suatu objek. Data pengukuran energi infrared tersebut kemudian diolah menjadi gambar elektronik, yang akan menunjukkan suhu permukaan objek yang diukur. 

Kamera infrared memiliki sistem optik yang memfokuskan energi infrared ke suatu chip detektor khusus yang berisi ribuan piksel detektor. Setiap piksel dalam chip tersebut bereaksi terhadap energi infrared dan menghasilkan sinyal elektronik. Sinyal ini kemudian diambil oleh prosesor kamera untuk diolah menjadi peta warna yang menunjukkan perbedaan suhu objek dengan warna yang berbeda untuk setiap nilai suhu. Kemudian, peta warna yang dihasilkan tersebut akan dikirim ke memori dan display kamera sebagai gambar termal dari objek yang diambil.

Kelebihan Kamera Inframerah

Dibandingkan kamera biasa, kamera inframerah memiliki kemampuan untuk mengambil gambar maupun video dengan resolusi lebih tinggi. Pada siang hari, ketika terdapat banyak cahaya matahari, kamera ini dapat mengambil gambar maupun video yang kualitasnya lebih bagus dan warnanya lebih jelas. 

Sedangkan saat malam hari, ketika hanya ada sedikit cahaya atau tidak ada cahaya sama sekali, kamera inframerah tetap bisa mengambil gambar maupun video dengan kualitas yang bagus. Saat kondisi gelap, kamera ini akan otomatis berganti dari mode warna ke mode hitam putih. Oleh karena itu, hasil tangkapan gambar dan video kamera infrared saat malam hari akan berwarna hitam putih. Meskipun begitu, kualitasnya tetap bagus dan jelas.

Berbagai kelebihan dan manfaat kamera infrared juga dapat Anda rasakan melalui Travelmate P6, laptop super ringan dan tipis untuk kerja hybrid yang dilengkapi kamera web infrared. Anda bisa mengakses laptop ini dengan Windows Hello yang memanfaatkan kamera web infrared atau pembaca sidik jari yang terletak pada tombol daya. 

Selain itu, Travelmate P6 juga dibekali dengan teknologi Acer User Sensing yang mampu mendeteksi orang secara akurat berdasarkan jangkauan dan gerakan yang ditangkap melalui kamera web infrared. Teknologi ini juga dapat melindungi keamanan data dengan mengunci layar secara otomatis saat Anda meninggalkan laptop Anda.

Laptop Travelmate P6 menggunakan Intel® Evo™ yang merupakan kombinasi antara portabilitas dan performa terbaik. Dengan bobot hanya sekitar 1,0 kg, laptop yang tipis namun tetap tangguh ini juga diperkaya fitur keamanan dan pengelolaan, yang membuatnya ideal untuk digunakan mengatur bisnis dan perusahaan.

Laptop Travelmate P6 ini juga tetap nyaman digunakan meskipun dipakai untuk menangani pekerjaan berat. Keyboard dan touchpad dari laptop ini tahan cairan, sehingga dapat melindungi komponen di bagian dalam laptop dari cairan. Baterainya pun dapat dengan cepat terisi dan mampu memasok daya hingga 20 jam, sehingga dapat digunakan seharian. Dapatkan Travelmate P6 dan jadikan laptop ini teman bekerja hybrid Anda di manapun berada.

Bagikan Artikel

Artikel Lainnya