13 Oktober 2015

Performa Sempurna Acer Aspire E5-473 Bagi Anak Kuliahan

Acer E5-473


Selamat bagi spAcer yang tahun ini menjadi mahasiswa dan mahasiswi baru di kampus idamannya. Nah, memasuki musim back to campus pada bulan September ini, spAcer harus mempersiapkan diri untuk kembali beraktivitas di kampus. Apalagi, berkuliah di era teknologi yang canggih seperti saat ini, menuntut kamu untuk cerdas dalam memilih perangkat yang dapat menunjang kegiatan belajar.

Notebook menjadi senjata wajib dan sangat penting bagi mahasiswa untuk mendukung berbagai aktivitas perkuliahan. Gimana enggak? Notebook saat ini digunakan untuk membuat laporan kuliah, browsing materi kuliah, presentasi, menyimpan materi kuliah hingga mendukung proses penyusunan skripsi. Selain itu, untuk urusan entertainment, seperti nonton film, video clip tentunya juga menggunakan notebook.

Well, berbagai kemudahan yang kamu butuhkan untuk mendukung aktivitas perkuliahan dan kebutuhan entertainment bisa kamu dapatkan dalam notebook Acer Aspire E5-473!

Acer Aspire E5-473

Memiliki notebook dengan desain unik dan warna yang eye-catching akan membuat kamu semakin semangat kuliah. Bagi spAcer yang senang menjadi pusat perhatian atau eksis di kampus, Aspire E5-473 tampil dengan 6 pilihan warna, seperti cotton white, charcoal gray, ocean blue, denim blue, coral pink dan tropical yellow, yang memiliki desain cover dengan tekstur seperti bahan tekstil dengan pola Fine Linen yang membuat notebook-mu tampil beda dari yang lain.

Di balik desain yang stylish, Aspire E5-473 memiliki performa yang tangguh untuk mendukung segala aktivitas. Notebook ini dilengkapi dengan pilihan prosesor Intel 5th Gen (Broadwell) yang lengkap, mulai dari Core i3, Core i5 dan Core i7. Kombinasi sempurna ini memberikan performa notebook yang lebih maksimal tanpa takut baterai cepat boros. Selain itu, Acer juga menyematkan NVIDIA GeForce 920M/940M dengan dedicated memory sebesar 2GB DDR3 yang menjadikan desainmu lebih keren dan mendukung kinerja grafis lebih baik. Yap, notebook ini cocok bagi spAcer yang kuliah dengan jurusan desain grafis maupun memainkan game terbaru dengan grafis tinggi. Nge-DOTA 2 diwaktu senggang? Siapa takut?

E5-473 juga bisa menjadi sarana multimedia yang bisa diandalkan. Dilengkapi dengan teknologi Acer True Harmony, spAcer bisa mendapatkan kualitas audio yang lebih jernih dan mendapatkan pengalaman hiburan yang lebih baik. Perpaduan harmoni antara hardware dan software pada Aspire E5-473 memungkinkan distorsi suara lebih kecil, bass yang lebih mendalam dan suara vokal yang lebih hidup.

Teknologi lain yang diunggulkan adalah Acer Bluelight Shield. Teknologi terbaru dari Acer untuk mengurangi emisi cahaya biru dari layar LCD yang menyebabkan risiko Computer Vision Syndrome, seperti mata cepat lelah dan mata kering. Kini, kamu nggak perlu repot-repot membeli kacamata khusus atau merasa khawatir mata menjadi rusak menatap layar notebook berukuran 14 inci ini dalam jangka waktu yang lama.

Hebatnya lagi, perangkat ini bisa berfungsi layaknya powerbank yang berukuran besar. Aspire E5-473 sendiri memiliki 2 port USB 3.0 yang salah satu port-nya mendukung fitur power-off USB charging, sehingga kamu bisa melakukan charging smartphone tanpa harus menyalakan notebook. Dengan adanya fitur ini, spAcer tak perlu lagi membawa charger tambahan karena notebook-mu bisa berfungsi sebagai ‘powerbank’. Praktis, kan?

Bobotnya yang cukup ringan membuat Aspire E5-473 ideal menjadi sahabat baru kamu. Belum lagi harganya yang cukup bersahabat, notebook ini bisa menjadi pilihan yang tepat untuk mendukung mobilitas dan aktivitas kampus hingga kebutuhan multimedia dan bermain game terbaru.

Beli online sekarang di: 


button-bhinnekabutton blibli


button lazada

Bagikan Artikel

Artikel Lainnya